Untuk mendukung pelayanan yang adekuat, IGD didukung oleh berbagai unit penunjang seperti laboratorium, radiologi, farmasi, dan berbagai unit lain.

" /> Untuk mendukung pelayanan yang adekuat, IGD didukung oleh berbagai unit penunjang seperti laboratorium, radiologi, farmasi, dan berbagai unit lain.

" />

Fasilitas Instalasi Gawat Darurat (IGD) Pendaftaran 24 Jam

  • Pelayanan Gawat DaruratOpen or Close

    IGD RSUP Persahabatan adalah pintu masuk pasien yang memerlukan penanganan segera dengan katergori Gawat Darurat.  Pada era Pandemi Covid-19 awal tahun 2020 IGD segera berbenah dengan melakukan renovasi (menata ulang lay out) ruang pelayanan IGD agar sesuai dengan standar pelayanan pasien Covid-19 dengan membuat ruangan Isolasi Tekanan Negatif, dimana sebelum Pandemi IGD sudah mempunyai ruang Tekanan Negatif dengan kapasitas 5 TT.

    Penyusuaian ruang pelayanan IGD menjadi Tekanan Negatif terdiri dari :

     

    Lantai 1 (Tulip 1)

    • Iso 1: 7 TT (isolasi TB)
    • Iso 2: 9 TT (isolasi Covid-19)
    • Iso 3: 9 TT (Paru non infeksi)
    • Iso 4: 5 TT (resusitasi)
    • Iso 5: 20 TT

    Lantai 2:

    • ICU Tulip: 8 TT
    • Tulip lt. 2: 16 TT (observasi Obstetri Ginekologi)

     

    Pasien yang dilayani ada 2 (dua) kategori yaitu melalui proses rujukan dari Fasyankes luar atau yang datang sendiri. Pada awal Maret 2021 setelah angkat kunjungan Covid-19 menurun, IGD membuka pelayanan pasien Non Covid  yang di tempatkan di Isolasi 5 dan pasien Covid-19 di Isolasi 1, 2, 3 dan 4. Semua pasien yg datang tidak membawa hasil swab, akan dilakukan Screning diruang Penapisan yang lokasinya ada di depan Triage. Kategori pasien Non Covid setelah hasil Screning Swab Antigen Negatif akan ditempatkan di Isolasi 5. Pada bulan Juni 2021 terjadi lonjakan kasus pasien Covid-19, IGD kembali didedikasikan hanya melayani Covid-19.

     

    IGD selalu berbenah diri baik dari Sarana Prasarana dan SDM agar selalu memberikan pelayanan yang berkualitas. Menjadi Garda Terdepan, sudah menjadi Tugas Utama kami, apalagi kami yang bertugas pada Instalasi Gawat Darurat yang tentunya sudah dibekali oleh Ilmu Kegawatdaruratan dan Profesional dalam bidang Pelayanan Keperawatan. Melayani dengan sepenuh hati tanpa membuat perbedaan serta selalu memberikan yang terbaik dari apa yang kami miliki kepada mereka yang membutuhkan, baik bagi mereka yang  terkonfirmasi COVID-19 maupun Non COVID-19.

  • Ruang TriaseOpen or Close

    Triase IGD digunakan untuk menentukan pasien mana yang akan mendapat penanganan lebih dulu di ruang Instalasi Gawat Darurat rumah sakit. Metode triase ini dibagi menjadi beberapa kategori yang dibedakan oleh warna dan disesuaikan dengan kondisi kegawatdaruratan pasien.

    Proses triase atau penentuan pasien prioritas di IGD bertujuan untuk mendapatkan urutan penanganan berdasarkan tingkat kegawatdaruratan pasien, seperti kondisi cedera ringan, cedera berat yang bisa mengancam nyawa lebih cepat, atau sudah meninggal.

    Triase IGD umumnya diterapkan ketika sistem perawatan medis di rumah sakit sedang kelebihan beban. Artinya, orang yang membutuhkan perawatan lebih banyak daripada sumber daya yang tersedia. Misalnya, pada kejadian bencana alam, pandemi, atau kecelakaan massal.

     

    Kategori Triase IGD

    Ada 4 kategori warna dalam sistem triase IGD dan setiap warna memiliki arti masing-masing yang disesuaikan dengan kondisi pasien. Berikut ini adalah penjelasan dari keempat kategori warna tersebut:

    1. Kategori merah

    Pasien dengan kategori merah adalah pasien prioritas pertama yang membutuhkan pertolongan segera. Contoh pasien dengan kategori ini adalah pasien cedera kepala berat, luka bakar tingkat 3, serangan asma akut, serangan jantung, atau syok anafilaktik.

    Pasien dengan kondisi tersebut biasanya akan ditempatkan di area khusus, yaitu area resusitasi.

    2. Kategori kuning

    Pasien dengan kategori kuning juga membutuhkan tindakan segera, hanya saja tidak dalam kondisi kritis. Contoh pasien dengan kategori ini adalah korban kecelakaan dengan luka robek. Penanganan dan perawatan terhadap pasien akan dilakukan di area khusus tindakan.

    3. Kategori hijau

    Pasien dengan kategori hijau umumnya mengalami cedera ringan dan masih mampu berjalan serta mencari pertolongan sendiri, misalnya luka lecet setelah kecelakaan atau demam tinggi tetapi kondisi vital stabil. Pasien dengan kategori hijau biasanya akan ditempatkan di ruang observasi.

    4. Kategori hitam

    Kategori hitam hanya diperuntukkan bagi pasien yang sudah tidak mungkin ditolong lagi atau sudah meninggal ketika dibawa ke IGD.

    Prosedur Triase Pasien IGD

    Prosedur triase dimulai ketika pasien tiba di Instalasi Gawat Darurat. Dokter akan langsung melakukan pemeriksaan singkat dan cepat untuk menentukan kondisi pasien.

    Pemeriksaan singkat dan cepat ini meliputi pemeriksaan kondisi umum, tanda-tanda vital (tekanan darah, denyut nadi, pernapasan), kebutuhan medis, dan kemungkinan bertahan hidup. Setelah melakukan pemeriksaan, dokter akan menentukan kategori warna triase sesuai dengan kondisi pasien.

    Jika berada di kategori merah, pasien akan langsung diberikan tindakan medis di ruang resusitasi atau bila memerlukan tindakan medis lebih lanjut, pasien akan dipindahkan ke ruang operasi atau dirujuk ke rumah sakit lain.

    Jika berada di kategori kuning, pasien bisa dipindahkan ke ruang tindakan, sedangkan pasien dengan kategori hijau dapat dipindahkan ke rawat jalan atau jika kondisinya memungkinkan, pasien dapat diperbolehkan untuk pulang.

    Untuk pasien yang sudah meninggal, yaitu kategori hitam, bisa langsung dipindahkan ke ruang jenazah. Status triase ini akan dinilai ulang secara berkala, karena kondisi pasien dapat berubah sewaktu-waktu.

    Apabila kondisi pasien berubah, dokter juga akan segera melakukan triase ulang atau retriase. Sebagai contoh, pasien yang berada dalam kategori kuning bisa berpindah ke kategori merah ketika kondisinya bertambah parah.

    Jika Anda mengalami kondisi yang perlu ditangani di IGD, segeralah datang ke rumah sakit terdekat. Dokter dan petugas medis di IGD akan segera menangani Anda. Apabila IGD sedang ramai dan petugas terbatas, jangan khawatir. Anda pasti akan ditangani, hanya saja penanganannya diurutkan berdasarkan prioritas triase.

  • Ruang ResusitasiOpen or Close

    Dikhususkan bagi pasien yang dalam keadaan mengancam nyawa dan perlu tindakan segera

  • Ruang ObservasiOpen or Close

    1. Ruang Observasi

  • Ruang SayatOpen or Close

    Dikhususkan bagi pasien yang memerlukan Tindakan bedah minor. Jika kasus lebih kompleks akan dilakukan di kamar operasi IGD.

  • Ruang BersalinOpen or Close

    Dikhususkan untuk penanganan pasien kandungan dan kebidanan.

  • Sistem Pelayanan Gawat Darurat TerpaduOpen or Close

    Sistem rujukan untuk memudahkan pasien menjangkau pelayanan Kesehatan dari tingkat pra-, intra-, maupun inter- rumah sakit melalui system rujukan terpadu.

  • Ambulans Gawat DaruratOpen or Close

    Digunakan untuk merujuk pasien jika membutuhkan fasilitas Kesehatan yang lebih lengkap.

     

  • Tim Siaga BencanaOpen or Close

    Untuk mendukung pelayanan yang adekuat, IGD didukung oleh berbagai unit penunjang seperti laboratorium, radiologi, farmasi, dan berbagai unit lain.